Cara Membuat Game Who Wants to Be A Millionaire



Baru-baru ini Ane menemukan sebuah situs menarik tempat kita bisa dengan mudah membuat kuis interaktif 'Who Wants to Be A Millionaire' (WWTBAM). Ada beberapa keunggulan yang membuat situs ini menarik, antara lain:



Kita tidak perlu menguasai pemrograman.
Game ini bisa dimainkan secara online maupun offline.
Kita bisa menggunakan fasilitas ini untuk pelajaran apapun asalkan masih menggunakan alfabet (ABCD). Paman sudah mencoba menggunakan huruf Arab dan ternyata tidak berhasil.
Dilengkapi dengan efek suara yang mirip dengan acara asli di televisi sehingga membuatnya semakin menarik.
Adapun beberapa kelemahan fasilitas pembuatan game online WWTBAM ini antara lain:

Harus menggunakan komputer untuk memainkan game ini.
Hanya tersedia untuk 15 pertanyaan.
Hanya bisa menggunakan alfabet (huruf ABCD). 
Dengan segala kelebihan dan kekurangannya, permainan ini cukup menarik untuk digunakan dalam pembelajaran karena proses pembuatan dan cara memainkannya yang mudah dan sederhana. 


Untuk membuat game flash Who Wants to Be A Millionaire gratis dan mudah, ikuti langkah-langkah berikut:
Masuk ke situsnya >> KLIK DI SINI
Ketikkan pertanyaan dan 4 (empat) pilihan jawaban pada kolom yang tersedia untuk setiap pertanyaan.
Beri tanda pada jawaban yang benar dengan mengklik salah satu lingkaran yang ada di samping kanan pilihan jawaban.
Setelah selesai dengan 15 pertanyaan, pada halaman bagian bawah ketikkan nama game yang diinginkan pada kolom 'Give this game a name' dan ketikkan nama pembuatnya pada kolom 'Tell us who made this game' kemudian pada kolom 'Verification #' ketikkan angka sesuai dengan angka berwarna merah yang ada di samping kanan kolom tersebut.
Terakhir, klik tombol 'Create game file'.

Setelah selesai, akan muncul halaman baru. Cari gambar komputer dan klik 'You can also play this game online!' untuk memainkan game ini secara online. Kita juga bisa menyimpan link menuju halaman game tersebut yang terdapat pada kolom 'Save this link to play your game'.

Untuk memainkan game ini secara offline (tidak terhubung ke internet), ikuti langkah-langkah berikut ini:


Terlebih dahulu download flash player DI SINI untuk memainkan game ini. 
Buatlah pertanyaan kuis sama seperti langkah-langkah di atas. 
Setelah semua langkah selesai dan masuk ke halaman baru, klik kanan pada link bertuliskan 'Right click here to save the game file ....'
Simpan file pada langkah 3 pada folder yang sama dengan file flash player.
Untuk memainkannya, jalankan file flash player, kemudian ketikkan nama game sesuai dengan nama file pada langkah 3, lalu klik 'Load Game'
Mulai mainkan.
Silakan coba game buatan paman DI SINI.

Terima kasih kepada Sumber

2 comments

April 7, 2014 at 11:04 PM

mantab gan...
salam semangat






www.kabartebo.blogpspot.com

May 5, 2014 at 7:41 PM

gmn agar bisa dimainkan di halman blog kita sendiri?
thanks untuk infonya

Post a Comment - Back to Content

Jika Anda Seorang Blogger Sejati maka Berkomentar lah.. Untuk Memberi Komentar atau kritikan tentang Blog Saya..
Tata Cara Berkomentar Yang Baik..

1.Berkomentarlah dengan kata-kata yang sopan
2.No SPAM, SARA atau P*RN
3.Saya Membiarkan Semua Orang Untuk Berkomentar di blog ini Untuk Blogwalking / Mencari Backlink bisa Menggunakan OPENID URL dan NAME/URL . Tidak Disarankan Menggunakan Anonymous dan komentar tersebut akan Di Hapus.
Jadi Berkomentar lah Yang Baik
^_^

Komentar kalian

Total Tayangan Laman

Tukar Link Yuk..!!!

SUBHANOSUKE